Mengenal Penyebab dan Cara Mengatasi Jamur Kuku

Kulit

03 Okt 2024

ditinjau oleh dr. Astrid Sophia Wulandari

Pernah melihat kuku yang hampir rapuh dan patah disertai perubahan warna? Pastinya kuku terlihat tidak estetik, dan membuat Anda menjadi tidak percaya diri. Secara medis, gangguan tersebut bernama Onychomycosis atau jamur kuku.

Jamur kuku atau Onychomycosis adalah infeksi jamur pada kuku tangan dan kaki, di mana penyebab jamur kuku ialah adanya infeksi jamur. Gejala jamur kuku ini adalah kuku menjadi tebal dan mudah rapuh. Jika terus dibiarkan, kuku bisa patah dengan sendirinya. Selain itu, kuku yang terinfeksi jamur mengalami perubahan warna dari kekuningan hingga menghitam.

Penyebab Jamur Kuku

Penyebab jamur kuku adalah infeksi jamur dermatofita, hingga jamur kapang yang biasa hidup di tempat lembab. Akibat tangan dan kaki yang terlalu lama di tempat lembab, jamur masuk ke celah kecil pada kuku. Bahkan jika kuku terluka, jamur dapat menginfeksi.

Perlu diperhatikan jika jamur kuku kerap terjadi bila Anda terlalu sering menggunakan sepatu tertutup tanpa celah udara untuk bernapas, menggunakan sarung tangan dalam kurun waktu beberapa jam, sering berjalan tanpa alas kaki, sampai sering terpapar air.

Orang dengan penyakit seperti kutu air, kanker karena terapi kemoterapi, diabetes, psoriasis, bahkan HIV juga cenderung mudah untuk terkena jamur kuku yang disebabkan sistem kekebalan tubuh yang menurun.

Selain itu, lansia juga rentang mengalami jamur kuku dengan penebalan kuku hingga mengalami kerapuhan.

Cara Mengatasi Jamur Kuku

Setelah mengetahui penyebab jamur kuku, kini saatnya mengetahui cara mengatasi jamur kuku. Jamur kuku dapat disembuhkan dan diatasi dengan cara berikut ini:

  • Menjaga kuku tetap bersih dan kering dengan rutin menggunting kuku
  • Hindari menggunakan sepatu yang terlalu tertutup. Gunakan sepatu dengan desain sedikit terbuka agar kaki tidak lembab.
  • Hindari menggunakan peralatan kebersihan kuku bersama orang lain.
  • Menggunakan obat anti jamur dalam bentuk krim, salep, atau tablet.
  • Pengobatan jamur kuku dengan metode laser.
  • Jika kondisi kuku sudah terlalu parah, pengangkatan kuku dapat dilakukan oleh dokter.

Atasi Jamur Kuku dengan Dokter Dkonsul

Jamur kuku dapat diobati dengan segera, agar kuku tetap sehat dan menawan. Jika terlanjur mengalami jamur kuku, segera konsultasi dengan dokter yang terpercaya lewat telemedicine Dkonsul.

Dkonsul adalah layanan telekonsultasi online yang cepat dan tanggap menangani segala permasalahan kesehatan Anda. Dkonsul juga bekerjasama dengan apotek mitra terdekat Anda, bisa langsung tebus obat.

Chat gratis dokter Dkonsul sekarang untuk atasi jamur kuku dan permasalahan kulit lainnya!

Sumber:

Mayo Clinic. 2024. Nail fungus. [online]. https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/nail-fungus/symptoms-causes/syc-20353294

Adigun, Chris G. 2021. Onychomycosis. [online]. https://www.msdmanuals.com/home/skin-disorders/nail-disorders/onychomycosis

NHS Inform. 2023. Fungal nail infection. [online]. https://www.nhsinform.scot/illnesses-and-conditions/skin-hair-and-nails/fungal-nail-infection/

Healthline. 2024. What is nail fungus? [online]. https://www.healthline.com/health/fungal-nail-infection#risk-factors

American Academy of Dermatology Association. What causes nail fungus? [online]. https://www.aad.org/public/diseases/a-z/nail-fungus-causes

Medical News Today. 2024. What you need to know about nail fungal infection. [online]. https://www.medicalnewstoday.com/articles/151952#_noHeaderPrefixedContent

Konsultasi Hemat Sekarang! Ini Serius Looh!!