Bagaimana cara turunkan kadar gula darah secara alami?

Kesehatan

24 Apr 2025

ditinjau oleh dr. Astrid Sophia

Indikator kadar gula darah normal

Penting untuk diketahui bahwa gula darah yang diproduksi oleh pankreas dalam bentuk hormon insulin berfungsi untuk sumber energi tubuh dengan mengalirkannya ke sel-sel tubuh. Ketika kadar gula darah tinggi (Hiperglikemia), sel-sel tubuh mengalami resistensi insulin yang berdampak pada berbagai komplikasi penyakit. 


Untuk itu, sangat penting untuk menjaga kadar gula normal yang ditandai dengan indikator seperti berikut (Orang dewasa tanpa riwayat diabetes):

  • Sebelum makan (puasa): Kurang dari 100 mg/dL

  • 1-2 jam setelah makan: Kurang dari 140 mg/dL


Indikator tersebut dapat Anda ketahui dengan melakukan cek gula darah dengan glukometer. Secara spesifik juga dapat dilakukan saat pemeriksaan ke dokter dan tenaga medis profesional untuk hasil yang akurat. 


Cara turunkan kadar gula darah secara alami

Saat kadar gula darah tinggi dan telah terverifikasi melalui gula darah puasa atau HbA1c, Anda bisa mengonsumsi obat-obatan yang direkomendasikan dokter. Namun, Anda tetap bisa mengurangi kadar gula darah hingga batas normal dengan cara yang alami. Berikut ini adalah cara alami untuk stabilkan gula darah: 

Konsumsi makanan dengan indeks glikemik rendah

Makanan dengan indeks glikemik rendah dicerna dan diserap lebih lambat, sehingga menghasilkan peningkatan kadar gula darah yang lebih bertahap. Mengonsumsi makanan dengan kadar glikemiks rendah membantu gula darah tetap stabil, seperti buah-buahan (kecuali semangka dan nanas), biji-bijian utuh (misalnya oatmeal, beras merah, quinoa), sayuran non tepung, dan kacang-kacangan. 

Porsi makan kecil

Ternyata, porsi makan dengan menggunakan piring kecil dapat membantu mencegah kadar gula darah melonjak tinggi. Porsi yang kecil dan terkendali ini direkomendasikan bagi Anda yang mengalami diabetes. Saat makan dengan porsi ini, hindari untuk menambah porsi dan ketahui diri Anda jika terdapat sinyal lapar atau kenyang. 


Tingkatkan asupan serat

Gula darah normal dipicu oleh konsumsi serat larut yang cukup untuk membantu memperlambat penyerapan gula. Konsumsi setidaknya 25-30 gram serat per hari agar gula darah stabil. Anda bisa mengonsumsi serat seperti buah-buahan, sayur, biji-bijian utuh, dan kacang-kacangan. 


Konsumsi air putih cukup

Jangan sampai kondisi tubuh Anda mengalami dehidrasi akibat kekurangan kadar gula darah. Usahakan untuk konsumsi air minum cukup untuk membantu ginjal membuang kelebihan gula melalui urin, dan kadar gula darah menjadi stabil. 


Konsumsi probiotik

Probiotik sangat bermanfaat bagi pencernaan, dan kesehatan usus juga dipengaruhi oleh gula darah yang terkontrol. Dengan mengkonsumsi probiotik, gula darah menjadi lebih stabil. 


Batasi konsumsi gula dan karbohidrat olahan

Makanan yang mengandung tinggi gula dan karbohidrat seperti ultra process food (Contohnya nugget, sosis, roti, dan minuman berpengawet) memicu lonjakan gula darah yang cepat. Batasi konsumsi makanan tersebut untuk menurunkan kadar gula darah secara alami. 


Olahraga teratur

Aktivitas fisik seperti olahraga dapat meningkatkan sensitivitas insulin, yaitu sel-sel tubuh bersifat responsif terhadap insulin yang memicu glukosa dalam darah dapat digunakan sebagai sumber energi. Lakukan olahraga selama 150 menit per minggu dengan intensitas sedang untuk menstabilkan glukosa darah.


Tidur cukup

Beberapa penelitian menunjukkan jika kurang tidur berpotensi pada hormon insulin yang tidak teratur, berisiko adanya peningkatan resistensi insulin dan diabetes tipe 2. Usahakan untuk tidur selama 7-8 jam sehari agar terhindar dari kadar gula darah tinggi. 


Kelola stres

Stres memicu naiknya kadar gula darah, dan tubuh melepaskan hormon seperti kortisol dan adrenalin yang dapat menyebabkan hati melepaskan lebih banyak glukosa ke dalam aliran darah. Dampaknya juga pada nafsu makan yang tinggi. Anda bisa lakukan meditasi, yoga, olahraga, melakukan hobi yang Anda sukai agar terhindar dari stres. 


Konsultasikan lebih lanjut untuk turunkan kadar gula darah

Untuk menurunkan kadar glukosa secara alami, Anda bisa melakukannya secara alami dengan memperhatikan gaya hidup yang sehat, dimulai dari pengaturan pola makan, tidur cukup, menghindari stres, dan olahraga rutin. Selanjutnya, Anda bisa cek gula darah secara rutin menggunakan glukometer yang dapat digunakan di rumah, bisa dengan cek gula darah sewaktu atau gula darah puasa. 


Ingin mendapatkan rekomendasi lebih lanjut seputar menurunkan kadar gula darah? Konsultasikan ke dokter melalui Dkonsul. Dkonsul adalah layanan telekonsultasi digital hanya melalui smartphone, tanpa harus antre ke klinik atau rumah sakit. Dkonsul juga bekerjasama dengan apotek mitra terdekat Anda, sehingga resep obat langsung dapat ditebus. 


Chat dokter Dkonsul sekarang untuk cegah diabetes dan gangguan penyakit dalam lainnya!